Kamis, 12 Februari 2015

Tips mencerahkan dan memutihkan wajah

Buat sista-sista yang bingung cari-cari cara buat mutihin ato nyerahin wajah secara alami, berikut ada beberapa tips yang mungkin bisa jadi referensi. Tips-tips berikut aku dapetin dari sharing temen-temen di internet.....

1. Pake Masker Buatan Sendiri
Ada beberapa masker yang bisa kita buat sendiri, salah satunya adalah masker bengkoang. Caranya adalah parutlah bengkoang dan pakelah di muka dengan cara dioleskan. Bisa juga dengan endapan bengkoangnya. Caranya setelah diparut, peraslah parutan bengkoang, diamkan selama sekitar 3 menit, lalu ambil endapannya dan dioleskan di muka sebelum tidur. 
Selain masker bengkoang, bisa juga dengan masker pisang ambon. Caranya adalah, pilihlah pisang ambon yang matang lalu haluskan, campurkan dengan satu sendok madu lalu oleskan merata pada wajah. Diamkan selama 30 menit setelah itu cuci bersih. Lakukan cara ini selama 15-30 hari berturut-turut. 


2. Pake teh celup bekas 
Selain bisa membuat muka terlihat lebih segar, teh celup bekas juga bisa membuat wajah terlihat lebih cerah dan berseri. Sebelum menggunakan teh celup bekas bersihkan muka terlebih dahulu dengan susu pembersih dan penyegar. Setelah wajah bersih, lalu lanjutkan dengan pemanfaatan teh celup bekas. Caranya :
• Gunakan 1 – 2 kantong teh celup bekas lalu di letakkan di sebuah wadah besar yang berisi air panas.Kemudian hadapkan wajah di permukaan. Lalu ambil handuk untuk menutupi wajah agar uap tidak keluar dari wadah.
• Usahakan jarak antara wajah dan wadah minimal adalah 30 cm. Lalu pejamkan mata biarkan uap teh meresap ke pori – pori wajah selama 10 – 15 menit ( untuk kulit berminyak ), 3 – 5 menit ( untuk kulit kering ).
• Setelah itu, percikan air dingin ke muka, kemudian keringkan dengan handuk bersih.
• Lakukan rutin Tips ini dengan rutin agar mencapai hasil yang maksimal.

3. Pake susu Dancow
Cara ini adalah cara yang baru aja aku praktekin. Dan hasilnya lumayan. Wajah jadi terlihat cerah dan gak kusem. Caranya 
 Bersihkan muka dengan air hangat lalu oleskan madu dan didiamkan selama 15 menit
 Kemudian bersihkan muka dengan air hangat lagi dan oleskan air susu dancow hangat. Kalo aku cuma pake sedikit susu bubuk dancow full krim yang dikasih air hangat. Lalu baru dioleskan ke muka. Diamkan selam 15 menit atau sampai wajah tersa ketarik.
 Setelah itu baru bersihkan pake air hangat lagi
Lakukan 2-3kali seminggu. Lebih baik lagi kalo tiap hari.


4. Pake Caladine Lotion
Cara ini aku dapetin dari sharing seorang teman di internet. Caranya adalah sebelum tidur bersihkan muka dengan air hangat. Setelah itu oleskan caladine lotion sedikit, jangan banyak-banyak. Mungkin sekitar seujung jari. Diolesin tipis-tipis di pipi,dahi dan hidung. Lalu tidurlah secukupnya,minimal 6 jam. Paginya setelah bangun, bersihkan muka dengan air hangat lagi. Caladine ini sebenarnya lebih banyak dijadiin tips untuk menghilangkan bekas-bekas jerawat. Tapi ada juga yang bilang kalo wajahnya terlihat lebih putih jika dipake rutin. Caladine bisa dibeli di apotik. Ukuran yang paling kecil kira-kira harganya 9ribuan. 


5. Pake Air bekas cucian beras
Air bekas mencuci beras (cucian yang pertama kali ya..), pakailah untuk mencuci wajah, diamkan sampai wajah terasa kaku, kemudian cucilah wajah dengan air.


6. Banyak Minum Air Putih dan Makan Sayur & Buah
Cara ini adalah cara dari dalam. Perbanyaklah minum air putih dan makan sayur-sayuran dan buah-buahan. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar